Samsung Patenkan Sensor Kamera Baru untuk Galaxy S11

Daftar Isi
Paten-Sensor-Kamera-Bright-Night
Sebelumnya telah hadir bocoran mengenai kehadiran Samsung Galaxy S11, yang terbaru hadir dari paten yang diajukan ke Kantor Kekayaan Intelektual Uni Eropa (EUIPO). Dalam paten itu disebutkan, bahwa Samsung mempatenkan sensor kamera baru, yakni Bright Night.

Seperti yang dilaporkan oleh GSMArena, sensor kamera ini akan digunakan di smartphone dan tablet. Paten baru Samsung yang dipatenkan untuk mendukung keandalan kameranya memotret dalam situasi minim cahaya.

Fitur kamera ‘Bright Night’ sendiri bukan hal baru bagi Samsung. Bright Night telah digunakan pada Samsung selama beberapa waktu. Baik Galaxy S10 dan Galaxy Note 10 memiliki mode “Bright Night Shot”.

Hanya saja, kali ini bukan tentang fungsi perangkat lunak, tetapi tentang perangkat keras baru dalam bentuk sensor gambar dan atau sensor cahaya baru. Dapat dilihat dari deskripsi bahwa sensor malam ini dapat digunakan tak hanya untuk foto, tetapi juga video sehingga dapat menangkap detail tambahan di malam hari. Ini membuat foto terlihat lebih terang secara signifikan.

Dalam beberapa tahun terakhir, produsen smartphone memang telah memberi perhatian ekstra pada sektor kamera di smartphone. Pada akhirnya, kualitas gambar pada smartphone saat ini sangat baik sehingga banyak orang tidak lagi merasa perlu untuk membawa kamera digital ketika sedang berlibur.

Kemampuan memotret malam dengan fitur ‘Bright Night’ diprediksi akan datang ke perangkat S11, handset unggulan baru Samsung yang akan datang, sebagai model 4G dan 5G. Seperti sudah banyak dirumorkan sebelumnya, sistem kamera S11 Series akan mengalami peningkatan besar.
Artanti Tri Hapsari
Artanti Tri Hapsari Managing Editor di tosutekno.com. Seorang yang paling hobi fotografi, travelling dan menulis serta penggemar produk Apple tapi bukan fangirl.

Posting Komentar

Satu hal lagi! Kami sekarang ada di Saluran WhatsApp! Ikuti kami di sana agar Anda tidak ketinggalan update apa pun dari tosutekno.com. ‎Untuk mengikuti saluran tosutekno di WhatsApp, klik di sini untuk bergabung sekarang!. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News